
Surat kabar Spanyol memberitakan bahwa hari ini Liverpool dan Madrid masih bernegosiasi tentang kemungkinan pindahnya Xabi Alonso ke Spanyol.
Pihak Madrid yang diwakili Jose Angel sanchez dan Liverpool oleh Christian Purslow dikabarkan surat kabar AS dan Marca telah bertemu di Barcelona hari senin untuk mendiskusikan kepindahan gelandang bertahan timnas Spanyol tersebut.
AS mengabarkan bahwa real memberikan penawaran 30 juta euro pada pemain bernomor punggung 14 Liverpool tersebut. Harga tersebut 5 juta euro lebih sedikit dibandingkan yang diminta Liverpool.
Marca mengabarkan Liverpool menghendaki 40 juta euro untuk melepas gelandang usia 27 tahun tersebut. 35 juta euro dibayar langsung dan 5 juta euro dibayar sesuai penampilan.
Namun dikatakan bila kesepakatan kedua belah pihak tidak menemui kata setuju, maka Madrid akan mengalihkan bidikan mereka kepada gelandang asal Belgia yang bermain di Standard Liege, Steven Defour.
Xabi Alonso menginginkan situasi ini segera berakhir dalam pernyataannya dalam surat kabar AS.
Real telah menghabiskan lebih dari 200 juta euro demi mendatangkan pemain baru termasuk Cristiano Ronaldo, Karim Benzema dan Kaka.
Marca mengabarkan bahwa raksasa spanyol muali mendekati kata sepakat untuk melepas gelandang Belanda, Wesley Sneijder ke Inter Milan dengan bandrol 18 juta euro.
No comments:
Post a Comment