Tuesday, August 25, 2009

Masa Depan Vieira di Inter

Gelandang timnas Prancis, Patrick Vieira memutuskan untuk tidak kembali ke klub asalnya Arsenal dan bertahan di klubnya sekarang, Inter Milan.

Mantan pelatihnya Arsene wenger sempat terkesan dengan keinginan pemain usia 33 tahun untuk kembali berkostum The Gunners saat pemain ini dikabarkan diminati Tottenham Hotspur, Lyon dan Paris St Germain akibat gagal menampilkan permainannya yang terbaik saat berkostum Inter.

Tetapi Vieira telah mengumumkan di salah satu majalah olahraga harian L”Equipe bahwa pelatih asal Portugal, Jose Mourinho memastikan masa depan dirinya di klub juara liga Italia empat kali berturut-turut tersebut.

“Walaupun saya tidak tahu apa yang akan terjadi esok. Saya sudah emutuskan saya tetap bertahan di klub saya sekarang.” tutur Vieira.

“Saya bahagia dengan kondisi sekarang dan tidak alas an untuk pergi kemana pun. Secara fisik saya merasa lebih baik dan yang saya perlu sekarang adalah bermain.”

Vieira yang menghabiskan Sembilan musim bersama The Gunners sebelum akhirnya tahun 2005 pindah ke Turin. Namun semusim dia bertukar kostum menjadi Inter Milan pasca skandal calicopoli yang dialami La Vecchia Signora.

Musim lalu dia mengalami cedera panjang dan hanya bermain 19 kali di liga, 10 diantaranya menjadi starting line up. Hal ini lah yang membuat kepercayaan Mourinho berkurang.

Dia juga sempat kehilangan tempat di timnas Prancis walaupun Vieira telah menjalani 107 laga. Sekarang Vieira berharap dapat dipercaya kembali oleh Raymond Domenech untuk membawa Prancis ke World Cup 2010 di Afrika Selatan.

No comments:

Post a Comment