Tuesday, September 22, 2009

Ronaldo & Messi Masing-Masing 2 Gol

Cristiano Ronaldo berhasil membawa timnya Real Madrid menang telak atas tim yang pertama kali promosi ke La Liga, Deportivo Xerez. CR9 berhasil mencetak 2 gol. Gol pertama dia sumbangkan ketika pertandingan baru berjalan 1 menit, lalu gol kedua disumbangkan menit ke 75. Gol lain masing-masing disumbangkan oleh Guti Hernandez, Karim Benzema, Ruud van nistelrooy. Biar Real Madrid menang 5-0, namun menurutku penampilannya masih belum terorganisir dengan baik terutama trio penyerang mereka, Ricardo Kaka, Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema. Buktinya setelah Ronaldo mencetak gol kedua, Ricardo Kaka digantikan, permainan Madrid malah keliatan lebih hidup. Namun saya harus mengacungi jempol untuk CR9 yang terlihat lebih dewasa setelah berseragam Los Galacticos, lebih mau membagi bola dan kesempatan ketimbang saat masih membela The Red Devils.

Di sisi lain, rival abadi mereka, Barcelona juga melibas habis Atletico Madrid di Nou Camp 5-2. Leonel Messi menyumbangkan 2 gol pada pertandingan ini. Kelincahannya, kepintaran dia dalam mengolah bola, menggiring bola benar-benar membuat permainan Barca hidup. Namun sayang, permainannya tidak diikuti rekan setimnya Thierry Henry. Menurutku, performanya masi belum stabil dan optimal ketimbang dia bermain di Arsenal. Ada 1 pemain lain yang menarik perhatian juga yaitu Zlatan Ibrahimovic yang juga mencetak gol. Ternyata striker jangkung asal Swedia ini cepat beradaptasi setelah pindah dari klub Italia, Inter Milan.

Gol lain disumbangkan oleh Zlatan Ibrahimovic, Seydou Keita, Dani Alves.

Kehebatan Lionel Messi menyulap permainan Barcelona ini membuatnya mendapatkan perpanjangan kontrak sampai dengan 2016 dengan kenaikan gaji dari 10 juta euro per musim menjadi 12.5 juta per musim. Harga buy out clause Messi pun meroket dari 150 juta euro menjadi 250 juta euro. Harga yang sangat sangat fantastis untuk seorang pesepakbola. Akankah Messi mengakhiri karirnya di Nou Camp ataukah ada klub tajir yang siap menggoda Messi untuk pindah dan sanggup mencapai buy out clause nya?

No comments:

Post a Comment